4 KEPALA SEKOLAH MENDAPAT AMANAH DI TEMPAT BARU

Kepastian penetapan Kepala Sekolah definitif dibeberapa sekolah ada titik terang dengan di serahkannya SK Kepala Sekolah oleh ibu kepala cabang Dinas Pendidikan  wilayah Kabupaten Pacitan, Indiyah Nurhayati,M.Pd. pada Kamis, 17 oktober 2024 di ruang Melati cabdindik Kab. Pacitan. Hadir dalam acara penyerahan SK KS tersebut semua eselon 4, pengawas SMK-SMA dan seluruh Kepala SMK-SMA Negeri mengikuti arahan dari ibu Kepala Cabang Dispendik.

Adapun 4 KS yang mendapat SK untuk bulan oktober  ini , diberikan kepada : 1. Susan dari SMAN Nawangan ke SMAN Kalidawir Tulungagung 2. Yoyok DP dari SMKN 2 Sudimoro ke SMKN Kebonagung 3. Ahmad Syaifudin  dari Plt  SMKN 1 Nawangan ke SMKN 1 Donorojo dan 4. Subagyo dari SMKN 1 Donorojo ke SMKN 2 Pacitan. Sedangkan untuk sekolah yang ditinggalkan diberikan tugas tambahan KS kepada 1. SMAN Nawangan – Adi Supratikto ( KS SMAN 1 Pacitan ) 2. SMKN 2 Sudimoro – Banjir ( SMKN Ngadirojo ) 3. SMKN 1 Nawangan – Radjab Ali ( SMKN 2 Nawangan ) 4. SMKN Bandar- Ahmad Syaifuddin ( SMKN 1 Donorojo ). 5 SMAN Tulakan – Budi Suryanto ( SMAN Ngadirojo ). Untuk SMAN Tulakan sudah dilaksanakan 1 bulan sebelumnya mengganti Pak Tri yang sudah memasuki masa pensiun.

Semua Kepala Sekolah siap menjalankan tugas amanah ditempat baru. Sedangkan untuk sekolah yang masih dirangkap akan mendapat kepala sekolah baru/promosi yang jadwalnya menunggu kebijakan pimpinan .

 

#Writter_Aris Sunarno, S.Pd., MM

Check Also

VERIFIKASI TEMPAT UJI KOMPETENSI KEAHLIAN SMK NEGERI 3 PACITAN BERJALAN LANCAR

Pacitan – SMK Negeri 3 Pacitan telah melaksanakan kegiatan Verifikasi Tempat Uji Kompetensi (TUK) Keahlian …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *